Kampus Terbaik: Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jambi Kunjungi Kampus ITS-NU Jambi
Featured

Kampus Terbaik: Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jambi Kunjungi Kampus ITS-NU Jambi

Jambi – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jambi, Dr. H. Mahbub Daryanto, M.Pd.I  di dampingi Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag Provinsi Jambi H. Faizan, S.Ag., MH melakukan kunjungan ke Kampus Institut Teknologi dan Sains Nahdlatul Ulama (ITS-NU) Jambi Kamis (15/1). Kegiatan ini dalam rangka mempererat silaturahim serta memperkuat sinergi antara Kementerian Agama dan Perguruan Tinggi yang bertujuan meningkatkan kualitas perguruan tinggi dalam pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di Provinsi Jambi.

Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Rektor ITS-NU Jambi Prof. Dr. Bahrul Ulum, MA beserta Wakil Rektor II Hasjim Asari, S.E, Kepala Biro M. Ali, S.Pd.I serta civitas akademik kampus. Suasana pertemuan berlangsung hangat dan penuh keakraban, mencerminkan komitmen bersama dalam mendukung pengembangan pendidikan tinggi yang unggul, moderat dan berlandaskan nilai-nilai keislaman rahmatan lil ‘alamin.

Dalam kesempatan tersebut, Mahbub Daryanto menyampaikan apresiasi atas kehadiran dan peran ITS-NU Jambi, kehadiran ITS-NU Jambi ini sepenuhnya mengembangkan bidang Teknologi dan Sains (Kehutanan, Agronomi dan Sistem Informasi) yang merespon kebutuhan secara real perkembangan saintek yang sangat pesat saat ini, namun tetap memperkokoh nilai nilai Islam sebagai landasan utama pengembangan ilmu pengetahuan dan ini menjadi keunggulan dari kehadiran ITS-NU ini.

Rektor ITS-NU Jambi menyampaikan terima kasih atas kunjungan dan perhatian Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Jambi. Ia berharap kunjungan ini dapat menjadi langkah awal dalam menjalin kerja sama yang lebih luas, baik dalam penguatan akademik, pengembangan kelembagaan, maupun program-program strategis yang sejalan dengan visi pembangunan pendidikan nasional.

Kunjungan diakhiri dengan dialog dan diskusi ringan mengenai potensi kerja sama ke depan serta foto bersama di kampus ITS-NU Jambi. Diharapkan, sinergi antara ITS-NU Jambi dan Kementerian Agama Provinsi Jambi dapat terus terjalin secara berkelanjutan demi kemajuan pendidikan dan umat di Provinsi Jambi.

Related Articles

ITS-NU Jambi


ITS-NU Jambi merupakan Kampus Nahdlatul Ulama di Provinsi Jambi yang berlokasi ditengah-tengah Kota Jambi. Kampus ITS-NU Jambi memiliki 3 Program Studi yaitu Agronomi, Sistem Informasi dan Kehutanan

Kunjungi Kami

Jl. A. Bakarudin, RT.09, Kelurahan Rawasari, Kecamatan Alam Barajo, Kota Jambi, 085268863710